7 Hobi Paling Aneh Orang Jaman Dulu - Melakukan sesuatu yang kita suka dan kita gemari biasanya bertujuan untuk menghilangkan penat dan stress dari pekerjaan sehari hari. Ya itu disebut Hobi. Seperti yang kita tahu, tidak semua memiliki hobi yang sama seperti mengumpulkan perangko, bertanam dan lain lain. Berbeda dengan itu semua, beberapa dibawah ini merupakan hobi aneh yang dilakukan oleh orang orang tempo dulu, yang mungkin sangat tidak layak dijadikan kesenangan alias hobi pada jaman sekarang.
Berikut adalah 7 Hobi Paling Aneh Orang Jaman Dulu :
1. Foto Kepala Terpenggal
Untuk mengabadikan sebuah moment dalam foto, seseorang tentu memiliki pose dan cara tersendiri. Dan sama seperti halnya orang-orang di abad ke 18 ini. Yah, pasalnya mereka memiliki hobi foto yang sangat aneh dan mengerikan. Dengan bantuan dan efek khusus, orang-orang ini akan berfoto dengan memegang kepala orang seolah kepala itu terpenggal. Bahkan mereka juga kerap berpose dalam keadaan tak berkepala. Dan tentu saja hal ini membutuhkan edit foto yang sangat pintar.
2. Lempar Kucing Ke Api Unggun
Saat sedang piknik, apalagi di daerah berhawa dingin, tentu tak akan sempurna tanpa kehadiran api unggun bukan? Nah, hal yang sama juga dilakukan masyarakat pada abad ke 18 dalam merayakan pesta. Mereka selalu mengadakan pesta atau perayaaan dengan api unggun. Namun, ini sungguh kejam. Ketika api unggun sudah menyala, mereka kerap memasukkan kucing ke dalam api tersebut. Hal ini mereka lakukan, karena mempercayai kucing adalah hewan jahat dan iblis. Kucing juga dianggapnya sebagai hewan yang tak memiliki jiwa. Kejam!
3. Nonton Ledakan Bom
Jika kita mendengar ancaman bom di gedung tertentu, pada jam sekian, pasti orang-orang yang ada di dalam gedung akan segera berhamburan keluar. Namun pada dekade 1950-an, orang-orang lelaki di Las Vegas, Amerika Serikat, justru memiliki hobi nonton ledakan bom. Saat itu, Perang Dunia II memang sudah usai. Tetapi beberapa aksi chaos yang diwarnai ledakan bom masih sering terjadi. Kaum lelaki remaja dan dewasa yang berani nonton ledakan bom dianggap pria sejati.
Hobi ini jelas sangat berbahaya, karena daya ledak bom berbeda-beda. Pada bom dengan daya ledak tinggi (high explosive), orang-orang yang menonton dari jarak dekat dapat terkena serpihan bom ini, setidaknya bakal mengalami cedera. Tetapi demi julukan pria sejati, mereka rela melakukannya. Bahkan penghobi berat menganggapnya sebagai pertunjukan menarik yang tak boleh dilewatkan. Aneh !
4. Piknik Di Daerah Perang
Saat seperti apa sih yang menurut Anda tepat untuk melakukan piknik keluarga? Tentunya pada saat libur panjang, cuaca cerah, dan ada uang di kantung. Namun aneh, orang-orang ini justru memiliki hobi tak wajar, bahkan cenderung membahayakan. Ya, sebagian orang pada zaman dulu memiliki hobi melakukan �piknik� saat terjadi perang di daerah sekitarnya.
Entah apa yang menjadi alasan mereka saat melakukan hal tersebut. Namun bagi mereka hal itu sangat menyenangkan, terutama jika bisa memperoleh �souvenir� bekas perperangan terjadi. Dalam konteks berbeda, ini sama seperti orang-orang di Amerika sekarang yang berprofesi sebagai pemburu badai dan pemburu topan, maupun orang-orang di Eropa yang hobi memotret lava pijar gunung berapi dari jarak sangat dekat. Ya, mereka seperti memburu kematian.
5. Paris� Public Morgue
Pada abad ke 19, Paris membangun sebuah gedung yang dinamakan Paris� Public Morgue. Gedung ini merupakan salah satu tempat di mana mayat akan dikumpulkan untuk dijadikan hiasan! Orang-orang di Paris saat itu memang memiliki hobi yang sama sekali tak masuk akal. Mereka akan mendatangi tempat itu hanya untuk melihat mayat dari seseorang yang tentu saja sudah meninggal. Dan, layaknya Disneyland, Paris� s Public Morgue telah dikunjungi minimal 40.000 orang setiap hari.
6. Patung Berbau Pembunuhan
Entah apa yang dipikirkan masyarakat dalam zaman Victoria. Memiliki hobi memang merupakan hal yang wajar. Terlebih hobi mengumpulkan barang yang digemarinya. Namun beberapa orang pada abad ke 19 punya hobi sangat aneh. Mereka gemar mengumpulkan patung dan hiasan berbau pembunuhan. Mulai dari patung berlumur darah, hingga patung adegan sadistis, semuanya menjadi hiasan biasa bagi mereka.
7. Kebun Manusia
Hobi yang satu ini bukan merupakan hal mengerikan atau menakutkan. Tetapi kegiatan yang pernah dilakukan orang-orang pada abad 19 ini cenderung tidak berperikemanusiaan. Sebab ada kebun yang menyerupai binatang, namun dengan manusia sebagai penghuni kebun.
Orang-orang malang ini dimasukkan ke sebuah kandang, dan akan menjadi tontonan pengunjung. Ini tak beda dari orang-orang yang berkunjung ke kebun binatang, untuk menonton satwa-satwa dalam kandang masing-masing. Anda pasti bisa menebak, siapa penghuni kebun manusia ini. Ya, mereka adalah orang-orang dari ras kulit hitam, ketika warna kulit masih menjadi persoalan krusial pada masa lampau.
Sumber : anehdidunia.com
Komentar
Posting Komentar